Miami (Antara Bali) - LeBron James meninggalkan ketidakpastian pada kuarter keempat bagi tim Toronto Raptors lewat permainannya yang kritis sehingga membawa kemenangan 95-89 bagi Miami Heat.

James, yang berjuang di saat-saat menentukan untuk melaju ke babak final NBA, mencetak skor tertinggi 30 poin termasuk empat tembakan langsung pada dua menit menjelang berakhirnya pertandingan yang menentukan.

Toronto sempat lebih unggul 12-0 pada kuarter keempat sehingga memangkas ketertinggalan 15 poin hingga tercapai skor 85-82 di 3,5 menit waktu tersisa. Namun James merespon lewat dua tembakan bebas dan satu 'dunk' sehingga Miami Heat menikmati posisi yang nyaman.

Dwyane Wade menambah 25 poin untuk kemenangan ketujuh dari delapan pertandingan Miami Heat, yang telah tercatat 18 kali menang dan 6 kali kalah.

"Kami datang ke pertandingan ini dengan pemahaman bahwa tidak pernah ada jalan pintas dan itu menjadi pertandingan yang membutuhkan kerja keras bagi kami," kata pelatih Miami Heat Erik Spoelstra.(IGT)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012