Denpasar (Antara Bali) - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Provinsi Bali akan memberikan penghargaan kepada lembaga penyiaran yang dianggap dapat menyajikan tayangan berkualitas kepada masyarakat.

"Kami akan memberikan penghargaan berupa 'KPI Award' kepada lembaga penyiaran, baik itu stasiun televisi maupun radio yang bersiaran di Bali," kata Ketua KPI Bali Komang Suarsana di Denpasar, Senin.

Penghargaan itu rencananya akan diberikan pada Agustus 2012 sebagai rangkaian memperingati HUT Provinsi Bali dan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Pemberian KPI Award ini, di samping dapat memotivasi pemilik dan manajemen lembaga penyiaran menyajikan hal yang terbaik, sekaligus dapat mendongkrak citra mereka di mata masyarakat," ujarnya.

Melalui kegiatan itu, lanjut dia, KPI ingin memberikan contoh seperti apa tayangan yang baik untuk ditonton dan didengarkan, bukannya lembaga penyiaran sekadar menyajikan tayangan yang disukai khalayak.(LHS/IGT/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012