Denpasar (Antara Bali) - Gubernur Bali Made Mangku Pastika menyatakan bahwa hubungannya dengan Wagub AAN Puspayoga baik-baik saja, namun ada "dalang" yang bermain, sehingga bisa memanaskan suasana.

"Biasa-lah, kalau ada dua wayang dimainkan, ya tentu akan bisa menimbulkan suasana 'hangat'. Tetapi hubungan kami baik-baik saja," kata Mangku Pastika pada pertemuam dengan jajaran pimpinan redaksi dan wartawan, Minggu.

Pada acara yang berlangsung santai di rumah jabatan, Gedung Jaya Sabha, Jalan Surapati, Kota Denpasar, dia menyatakan bahwa Wagub Puspayoga tidak hadir pada kesempatan itu karena sedang dinas ke luar daerah.

"Beliau (Puspayoga) sedang di luar daerah. Kepergiannya juga atas izin dari saya, jadi tidak ada masalah apa-apa," ucapnya pada acara yang juga dihadiri Sekdaprov I Made Jendra, SH bersama jajaran, termasuk Kepala Biro Humas I Ketut Teneng.

Mangku Pastika juga menjelaskan bahwa rencana pelakanaan sejumlah program, seperti pembangunan Rumah Sakit bali Mandara Internasional (RSBMI), juga tidak terlepas dari hadangan oleh pihak tertentu. "Sejumlah hal dimainkan agar program atau rencana kita gagal," ucapnya.(*)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2011