Singaraja (Antara Bali) - Pemerintah Kabupaten Buleleng, Bali merencanakan menggelar "Festival Lovina" berlokasi di Kawasan Wisata Pantai Lovina, Kecamatan Kalibukbuk pada 27 September - 1 Oktober 2015 mendatang.

"Waktu dan acara telah disepakati sesuai hasil rapat yang telah dilaksanakan pada Rabu (16/9)," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Buleleng, Gede Suyasa di Singaraja, Kamis.

Ia menjelaskan, selain menetapkan tanggal pelaksanaan, rapat juga membahas acara pendukung yang akan memeriahkan festival terakbar di wilayah yang terkenal dengan lumba lumba itu.

Mantan Kepala Bappeda Buleleng itu menjelaskan, sebanyak dua group yacht akan ikut serta memeriahkan sehingga menambah semarak acara itu. "Total ada 97 yacht akan memenuhi pesesir pantai Lovina. Beberapa yacht akan datang mulai tanggal 23 September dan sisanya akan datang pada hari selanjutnya," kata dia.

Gede Suyasa lebih lanjut memaparkan, tujuan Lovina Festival untuk menggali lebih dalam potensi wisata yang ada di lovina dan beberapa daerah yang ada di sekitar pantai Lovina.

Ia meyakini, festival tahun ini akan berbeda dari tahun sebelumnya. "Tahun ini penyelenggaraan Lovina Festival akan berbeda dari tahun sebelumnya. Ada banyak acara yang akan memeriahkan Lovina Festival tahun ini," katanya.

Sementara itu, sesuai hasil rapat koordinasi pada Rabu (16/9), Lovina Festival tahun ini menyediakan dua panggung yang bertempat di depan patung Dolphin dan di depan Spice Beach Club.

Selain itu, Festival unggulan Pemkab Buleleng itu akan dimeriahkan beberapa acara seperti Buleleng Mekorot Festival, Bonangan Race (balap jukung tanpa katir), Color Run, Sampi Gerumbungan, Cultural Parade, Five Days Party, Pameran Handycraft dan Wisata Kuliner. Lovina Festival ini juga bertepatan dengan Hari Pariwisata Dunia. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Made Bagus Andi Purnomo

Editor : I Made Andi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015