Barcelona (Antara Bali) - Penyerang Barcelona Luis Suarez berhasil membawa timnya menang 2-1 atas musuh bebuyutan Real Madrid berkat golnya pada menit 56 dalam laga lanjutan pekan ke-28 La Liga Spanyol di Nou Camp, Senin pagi WIB.

Suarez menyambut umpan tarik yang dikirimkan Dani Alves ke dalam kotak penalti untuk menaklukkan pemain bertahan lawan Pepe, penjaga gawang Iker Casillas dan membawa Barcelona unggul pada menit 56 atas Madrid.

Bintang Barcelona Lionel Messi hampir memperbesar kemenangan timnya melewati tiga pemain lawan sembari membawa bola dari tengah lapangan, sayang tendangan lengkung khasnya masih menyamping dari gawang Madrid.

Sebelumnya Messi juga mengirimkan tendangan bebas yang diselesaikan tandukan Jeremy Mathieu menjadi gol pembuka dalam laga tersebut pada menit 19.

Cristiano Ronaldo, yang tendangan sentuhan pertamanya pada menit 12 masih membentur tiang gawang, sempat menyamakan kedudukan melalui kerja sama umpan satu dua sentuhan dengan Karim Benzema yang diselesaikan dengan menaklukkan penjaga gawang Claudio Bravo pada menit 31.

Berkat kemenangan tersebut, Barcelona kian kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 68 poin menjauh dari kejaran Madrid (64) di posisi kedua. (WDY)

Pewarta: Oleh Gilang Galiartha

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015