Denpasar (Antara Bali) - Pengurus Asosiasi Provinsi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Asprov PSSI) Bali mengharapkan kedatangan klub Bali United Putra Samarinda (Pursam) yang ingin bermarkas di Pulau Dewata, membawa dampak positif bagi atlet lokal.

"Kita mengharapkan kedatangan klub asal Kalimantan Timur itu dapat menjadi pintu masuk bagi atlet lokal ke klub tersebut," kata Ketua Umum Komite Eksekutif Asprov PSSI Bali, I Gusti Gede Putra Wirasana, di Denpasar, Minggu.

Ia menuturkan bahwa Bali United Pursam berkeinginan besar bermarkas di Lapangan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali yang diakuinya sudah berkoordinasi dengan KONI Bali dan Pemkab setempat.

Kedatangan klub tersebut yang menginginkan Pulau Dewata sebagai markas atau "home base" diharapkan serius membenahi infrastruktur lapangan yang digunakan nanti.

Namun, pihaknya menyarankan kepada Pemkab Gianyar dan KONI Bali untuk meminta kepada klub tersebut berinvestasi dahulu untuk membenahi stadion tersebut.

Tujuan investasi tersebut untuk membenahi ruangan ganti pemain, lampu penerangan stadion, dan ruang konferensi pers dengan total biaya senilai Rp3 miliar hingga Rp5 miliar.

"Sikap kami terkait keinginan klub tersebut bermarkas di Bali sangat positif, Namun, keseriusan Pursam untuk menggunakan stadion tersebut harus terlebih dahulu melakukan investasi dalam membenahi stadion itu," ujarnya.

Pihaknya mengakui sampai saat ini belum melakukan pertemuan dengan pemilik klub tersebut untuk membahas keinginan Pursam itu.

Selain itu, klub asal Bali yakni PS Badung juga menginginkan bermarkas di Lapangan Dipta, Gianyar, tersebut sebelum kedatangan Pursam ke Pulau Dewata.

"Kami mengharapkan apabila sudah ada kesepakatan Pursam dengan Pemkab Gianyar untuk menggunakan lapangan tersebut dapat mengatur jadwal latihan dengan PS Badung," ujarnya.

Wakil Ketua Umum Komite Eksekutif Asprov Bali I Ketut Suartana mengatakan keinginan Bali United Pursam bermarkas di kabupaten Gianyar harus dibarengi dengan keseriusan klub tersebut untuk membangun infrastruktur lapangan tersebut.

"Dalam hal ini kedatangan Pursam juga diharapkan membawa dampak positif untuk atlet lokal Bali yang notabena mencintai olahraga sepak bola itu," ujarnya. (WDY)

Pewarta: Oleh I Made Surya

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014