Denpasar (Antara Bali) - Pengurus Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Denpasar, Bali, mengukur kemampuan tiga atletnya dalam ajang Jakarta Open di GOR Rawamangun, 21-23 November 2014.

"Dalam ajang itu kami tidak menargetkan juara. Namun, ingin mengukur kemampuan dan menambah jam terbang para atlet dalam kejuaraan tingkat nasional," kata Ketua Harian PTMSI Kota Denpasar, Nyoman Parwata di Denpasar, Rabu.

Ia menuturkan, dalam ajang itu akan diikuti petenis dari Malaysia, Singapura, Thailand, Jakarta selaku tuan rumah, Bandung, Surabaya.

Untuk atlet dari Kota Denpasar yang akan dikirim dalam ajang itu yakni, Kadek Puspawati, Putu Disa Aprilia, dan Komang Anik Sudarnita. "Ketiga atlet tersebut masuk dikategori kadet," ujarnya.

Pihaknya optimistis ketiga atlet tersebut siap bertanding karena sudah berlatih secara intensif melalui pusat pelatihan cabang olahraga yang sudah dilakukan oleh KONI Kota Denpasar.

Sementara Wakil Ketua Umum KONI Kota Denpasar, Nyoman Mardika mengatakan, mendukung keikutsertaan PTMSI Kota Denpasar dalam ajang itu.

"Kami mendorong semua cabang olahraga lain untuk mengikuti uji coba yang bersifat nasional dan Internasional," ujarnya.

Hal tersebut bertujuan memberikan pengalaman kepada atlet tersebut untuk mencari lawan tanding dan memiliki banyak pengalaman.

Selain itu, pihaknya mengharapkan atlet Kota Denpasar menunjukan prestasi secara maksimal dan minimal sudah pernah bertanding dengan atlet yang bersifat internasional.

"Suatu kebanggaan bagi atlet tersebut dapat bertanding dalam laga itu," ujarnya. (WDY)

Pewarta: Oleh I Made Surya

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014