Denpasar (Antara Bali) - Lomba Karya Tulis, Karikatur dan Foto Jurnalistik (LKTFJ) tahun 2014 yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Bali kini memasuki babak final setelah tim juri menentukan enam orang finalis.
"Keenam finalis itu merata dari berbagai kabupaten/kota se-Bali. Ini menunjukkan pemahaman program Bali Mandara sudah sampai ke seluruh wilayah Provinsi Bali," kata Kepala Biro Humas Setda Provinsi Bali, I Dewa Gede Mahendra Putra di Denpasar, Kamis.
Ia mengatakan, keenam finalis tesebut akan mengikuti tahapan presentasi di hadapan tim juri untuk memaparkan konsep dari karya-karya mereka.
Untuk itu para finalis untuk mempersiapkan diri dengan baik guna mengikuti babak final tersebut.
"Para peserta yang sudah terpilih masuk enam besar, saya harap menyiapkan diri dengan baik untuk dapat memaparkan karya mereka di hadapan dewan juri," ujar I Dewa Gede Mahendra Putra.
Dengan sistem presentasi di hadapan dewan juri diharapkan penilaian menjadi komprehensif dan objektif sehingga menghasilkan juara yang terbaik.
Menurutnya bagaimanapun keberhasilan peserta masuk ke dalam enam besar adalah sebuah kebanggaan, karena ini menjadi bukti partisipasi karya mereka dalam mewujudkan visi Bali Mandara.
Penilaian enam besar sekaligus penentuan peringkat juara akan dilakukan Senin, 7 Oktober 2014 di Gedung Wiswa Sabha, Kantor Gubernur Bali pukul 09.00 Wita.
Masing-masing peserta diperbolehkan membawa pendukung sebanyak lima orang. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014
"Keenam finalis itu merata dari berbagai kabupaten/kota se-Bali. Ini menunjukkan pemahaman program Bali Mandara sudah sampai ke seluruh wilayah Provinsi Bali," kata Kepala Biro Humas Setda Provinsi Bali, I Dewa Gede Mahendra Putra di Denpasar, Kamis.
Ia mengatakan, keenam finalis tesebut akan mengikuti tahapan presentasi di hadapan tim juri untuk memaparkan konsep dari karya-karya mereka.
Untuk itu para finalis untuk mempersiapkan diri dengan baik guna mengikuti babak final tersebut.
"Para peserta yang sudah terpilih masuk enam besar, saya harap menyiapkan diri dengan baik untuk dapat memaparkan karya mereka di hadapan dewan juri," ujar I Dewa Gede Mahendra Putra.
Dengan sistem presentasi di hadapan dewan juri diharapkan penilaian menjadi komprehensif dan objektif sehingga menghasilkan juara yang terbaik.
Menurutnya bagaimanapun keberhasilan peserta masuk ke dalam enam besar adalah sebuah kebanggaan, karena ini menjadi bukti partisipasi karya mereka dalam mewujudkan visi Bali Mandara.
Penilaian enam besar sekaligus penentuan peringkat juara akan dilakukan Senin, 7 Oktober 2014 di Gedung Wiswa Sabha, Kantor Gubernur Bali pukul 09.00 Wita.
Masing-masing peserta diperbolehkan membawa pendukung sebanyak lima orang. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014