Negara (Antara Bali) - KPU Jembrana bingung terhadap jadwal kampanye terbuka dari pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla, di wilayahnya, karena belum menerima dari KPU Pusat.
"Kami hanya menerima jadwal kampanye terbuka yang bersifat umum saja. Dimana tempatnya, sampai sekarang kami tidak tahu," kata Ketua KPU Jembrana, I Gusti Ngurah Agus Darmasanjaya, di Negara, Jumat.
Menurutnya, karena belum menerima jadwal lengkap tersebut, pihaknya kebingungan untuk menyiapkan lokasi jika ada kampanye dua pasangan Pilpres tersebut di Jembrana.
Masalah jadwal kampanye ini, katanya, sudah disampaikan kepada masing-masing tim pemenangan untuk wilayah Kabupaten Jembrana, yang ternyata mereka juga tidak tahu pasti.
"Awalnya kami berharap ada informasi dari masing-masing tim pemenangan, soal kampanye terbuka pasangan masing-masing, tapi mereka ternyata juga tidak tahu," ujarnya.
Saat pertemuan tersebut, menurutnya, disepakati masing-masing tim pemenangan akan membuat dan menyerahkan jadwal kampanye terbuka ke KPU Jembrana, namun hingga saat ini belum dilakukan.
"Belum ada tim pemenangan yang menyerahkan jadwal kampanye terbuka kepada kami, sehingga kami hanya bisa menunggu saja," katanya.(GBI)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014