Kuta (Antara Bali) - Sejumlah penumpang domestik rute Denpasar-Bandung yang sebelumnya gagal berangkat pascaerupsi Gunung Kelud memilih untuk mengganti jadwal penerbangan.

"Hari ini saya mau mengganti jadwal terbang karena sebelumnya sudah dua kali ganti tetapi gagal karena erupsi Gunung Kelud," kata seorang calon penumpang Indonesia Air Asia tujuan Bandung, Sonny Prabowo ditemui di Bandar Udara Internasional Ngurah Rai di Kuta, Kabupaten Badung, Minggu.

Menurut dia, kedatangannya ke bandara kali ini untuk memastikan jadwal penerbangan maskapai penerbangan yang ia akan tumpangi mengingat Bandara Husein Sastranegara telah dibuka Minggu pagi.

"Kalau sore ini ada, saya pilih sore. Tetapi kalau belum ada, saya menjadwal ulang lagi," ucapnya.

Calon penumpang lainnya yang juga memilih mengganti penerbangan yakni Frederick Dermawan Purba. Sebelumnya memalui pesan elektronik, maskapai penerbangannya memberikan dua pilihan yakni pengembalian uang atau menjadwal ulang.

"Jadi saya pilih jadwal ulang saja besok Senin (17/2) pagi, untungnya masih bisa," ucapnya.

Sementara itu hingga Minggu siang sejumlah penumpang masih tampak memadati beberapa loket maskapai penerbangan untuk mengurus jadwal ulang atau pengembalian uang tiket baik ke Bandung maupun Yogyakarta. (Dwa)

Pewarta: oleh Dewa Wiguna

Editor : Dewa Sudiarta Wiguna


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014