Seoul (Antara Bali) - "Boyband" Korea Selatan Super Junior memberikan ceramah khusus di Universitas Oxford, kata badan manajemen kelompok itu pada Senin.

Empat anggota kelompok itu -Eun-hyuk, Kyu-hyun, Kang-in dan Si-won- menyampaikan ceramah di hadapan sekitar 400 mahasiswa di kampus universitas itu di Oxford, Inggris, pada Minggu malam waktu setempat, kata SM Entertainment.

Kelompok itu, terdiri atas 13 anggota, berada di Inggris dalam rangka lawatan dunia "Super Show 5" mereka, yang telah membawa band itu keliling dunia sejak Maret tahun ini.

Selama ceramah berjudul "The Last Man Standing" tersebut, empat anggota boyband itu menunjukkan video, yang menyoroti seri konser "Super Show" mereka, yang menarik penonton bila digabungkan mencapai lebih dari satu juta sejak penampilan pertama pada 2008, kata badan tersebut.

Mereka juga berbicara mengenai band, album mereka dan hallyu, atau popularitas global TV drama Korea serta lagu-lagu pop, tambahnya.

Setelah menjawab berbagai pertanyaan dari para fans, mereka mengajar mereka dengan tarian hit single mereka "Sorry, Sorry," kata badan itu.

Band ini dijadwalkan melanjutkan lawatan "Super Show 5"  di Osaka, Jepang, pada 15-16 November. (Antara/Yonhap)

Pewarta:

Editor : Ni Luh Rhismawati


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013