Denpasar (Antara Bali) Kepolisian Daerah Bali meningkatkan penjagaan di sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum untuk mengantisipasi adanya penimbunan bahan bakar minyak (BBM) jelang kenaikan harga BBM bersubsidi.
     
"Tiap hari ada penjagaan rutin dan ada peningkatan termasuk patroli rutin yang merupakan bagian program kerja Polri," kata Kepala Polda Bali, Inspektur Jenderal Arif Wachyunadi di Denpasar, Rabu.
     
Selain SPBU, penjagaan juga dilakukan di Depo Pertamina di Manggis, Kabupaten Karangasem guna mengantisipasi adanya sabotase, unjuk rasa, serta pemantauan distribusi BBM.
     
Pengamanan tersebut melibatkan petugas gabungan baik dari Polri maupun TNI yang bertugas selama 24 jam.
     
Pihaknya menyatakan selain peningkatan penjagaan, Polda Bali juga telah melakukan koordinasi dengan TNI, Pertamina termasuk Organisasi Angkutan Darat (Organda) untuk mengantisipasi adanya penimbunan BBM bersubsidi. (DWA)

Pewarta: Oleh Dewa Wiguna

Editor : Dewa Sudiarta Wiguna


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013