Denpasar (Antara Bali) - Sebanyak 29 calon mahasiswa dari Papua berniat melanjutkan jenjang pendidikan program pascasarjana (S-2) Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar tahun 2013.

"Mereka sangat berminat melanjutkan jenjang pendidikan S-2 bidang penciptaan dan pengkajian seni," kata Direktur Program Pascasarjana ISI Denpasar Prof Dr I Wayan Rai S di Denpasar, Rabu.

Ia mengatakan, mengingat tinggi minat masyarakat Papua melanjutkan jenjang pendidikan ke Bali, pihaknya masih memikirkan kemungkinan untuk melakukan kuliah di Papua, namun dosennya datang dari Bali.

ISI Denpasar masih melakukan pengkajian terhadap hal itu dikaitkan dengan kepercayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kepada ISI untuk merintis pendirian Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) di Papua.

Prof Rai, mantan rektor ISI Denpasar menyambut baik antusias generasi muda Papua melanjutkan jenjang pendidikan ke Pulau Dewata.

ISBI Papua yang dirintis ISI Denpasar itu diharapkan segera bisa menerima mahasiswa baru untuk strata sarjana (S-1), meskipun dengan program studi yang masih terbatas. (*/ADT)

Pewarta: Oleh I Ketut Sutika

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013