Palembang (Antara Bali) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan segera memiliki Hotel Syariah, menyusul peletakan batu pertama pembangunan dilaksanakan Gubernur Alex Noerdin di Palembang, Senin.

Hotel itu nantinya dapat digunakan keluarga calon jamaah haji yang mengantar keluarganya untuk menunaikan rukun Islam kelima, kata gubernur kepada wartawan usai peletakan batu pertama pembangunan hotel, di Palembang, Senin.

Hotel bintang empat yang dikelola PD Swarna Dwipa Palembang itu menggunakan biaya sebesar Rp80 miliar lebih  itu berada di kawasan Asrama Haji Palembang.

Nantinya, kata dia, hotel tersebut juga akan dilengkapi fasilitas pendukung dalam menunaikan ibadah haji seperti miniatur ka'bah dan pesawat.

Khusus contoh pesawat pembangunannya dibantu PT Garuda Indonesia sehingga bentuknya sama dengan aslinya. (IGT)

Pewarta: Oleh Ujang Idrus

Editor : I Gusti Ketut Agung Wijaya


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013