Manado (Antara Bali) - PT Angkasa Pura Manado, Sulawesi Utara  menargetkan meraup laba sekitar Rp15 miliar untuk 2013 atau naik 194 persen dari sebelumnya Rp5,1 miliar, dengan berbagai terobosan yang dilakukan.

"Itu nilai target kami, dan mudah-mudahan bisa tercapai sesuai yang diharapkan," kata GM PT Angkasa Pura Manado Maslin Panggabean, di Manado, Rabu.

Menurut Maslin, sebenarnya tahun lalu PT Angkasa Pura Manado meraup untung hampir Rp10 miliar, tetapi setelah tutup buku dan adanya koreksi-koreksi karena audit, maka terjadi pengurangan. "Itu bukan berarti kami berhutang, namun itu adalah penyusutan aktifa tetapi tahun ini berbeda," kata Maslin.

Ia mengatakan, untuk 2013 Angkasa Pura bertekad mencapai target yang ditetapkan, sebab sudah melakukan berbagai terobosan terutama dengan berbagai promosi sehingga bisa mendatangkan banyak maskapai ke tempat ini.

Maslin mengatakan dengan mendatangkan banyak maskapai ke Manado, maka target-target bisa tercapai, yang pasti hasilnya akan dirasakan oleh seluruh masyarakat Sulawesi Utara.

Selain itu dengan banyaknya gelaran kegiatan di Sulut, maka bisa mendatangkan banyak orang kesini dan sudah pasti akan membuat jam penerbangan bertambah dan berimbas pada kenaikan pendapatan Angkasa Pura. (LHS)

Pewarta: Pewarta: Joyce Bukarakombang

Editor : Ni Luh Rhismawati


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013