Bupati Gianyar I Made Mahayastra meluncurkan Sistem Informasi Desa (SID) di desa Melinggih, di Kecamatan Payangan, Bali, sekaligus meminta semua kepada desa (perbekal) di kabupaten tersebut untuk membuat SID.
"Dengan adanya Sistem Informasi Desa, masyarakat akan dapat dengan mudah mengakses informasi yang dibutuhkan seperti data penduduk, data wilayah, data infrastruktur, dan lain sebagainya," kata Bupati usai meluncurkan sistem informasi desa Melinggih, sebagaimana siaran pers Diskominfo Gianyar, Sabtu.
SID, katanya akan memudahkan masyarakat dalam mengambil keputusan dan memperoleh keuntungan dari layanan pemerintah desa.
Baca juga: Pengusaha wanita UMKM di Gianyar tumbuh 30 persen
"Tentunya kita semua sepakat bahwa, SID memiliki peranan yang sangat penting bagi pemerintah desa dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan publik, pengelolaan keuangan desa, serta mengembangkan potensi desa secara maksimal," tambah Bupati Mahayastra.
Selain itu, dengan adanya SID juga sangat diharapkan adanya peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa,” terangnya.
Meski akan mengakhiri jabatannya sebagai Bupati Gianyar periode pertama 20 September nanti, semangat Bupati Gianyar I Made Mahayastra untuk selalu membangun Gianyar tidak pernah padam.
Bupati Mahayastra juga berharap agar seluruh desa di Kabupaten Gianyar mempunyai SID dan Layanan Mandiri seperti Desa Melinggih agar pembangunan Kabupaten Gianyar dapat dilaksanakan secara berkesinambungan demi meningkatnya kesejahteraan masyarakat Gianyar.
Baca juga: Kabupaten Gianyar sosialisasikan pemenuhan hak anak
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023
"Dengan adanya Sistem Informasi Desa, masyarakat akan dapat dengan mudah mengakses informasi yang dibutuhkan seperti data penduduk, data wilayah, data infrastruktur, dan lain sebagainya," kata Bupati usai meluncurkan sistem informasi desa Melinggih, sebagaimana siaran pers Diskominfo Gianyar, Sabtu.
SID, katanya akan memudahkan masyarakat dalam mengambil keputusan dan memperoleh keuntungan dari layanan pemerintah desa.
Baca juga: Pengusaha wanita UMKM di Gianyar tumbuh 30 persen
"Tentunya kita semua sepakat bahwa, SID memiliki peranan yang sangat penting bagi pemerintah desa dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan publik, pengelolaan keuangan desa, serta mengembangkan potensi desa secara maksimal," tambah Bupati Mahayastra.
Selain itu, dengan adanya SID juga sangat diharapkan adanya peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa,” terangnya.
Meski akan mengakhiri jabatannya sebagai Bupati Gianyar periode pertama 20 September nanti, semangat Bupati Gianyar I Made Mahayastra untuk selalu membangun Gianyar tidak pernah padam.
Bupati Mahayastra juga berharap agar seluruh desa di Kabupaten Gianyar mempunyai SID dan Layanan Mandiri seperti Desa Melinggih agar pembangunan Kabupaten Gianyar dapat dilaksanakan secara berkesinambungan demi meningkatnya kesejahteraan masyarakat Gianyar.
Dalam peluncuran tersebut, juga ditampilkan seni lawak (bondres) dari forum pengurus desa kabupaten Gianyar. Penampilan para kepala desa tersebut mampu gelak tawa dan mengocok perut para undangan dan masyarakat yang hadir.
Baca juga: Kabupaten Gianyar sosialisasikan pemenuhan hak anak
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023