Denpasar (Antara Bali) - Bupati Badung Anak Agung Gde Agung mengajak masyarakat di wilayah kabupaten tersebut melakukan pelestarian lingkungan dengan cara mencintai berbagai jenis tanaman, termasuk salah satunya adalah bonsai.
    
"Bonsai merupakan miniatur tanaman mempunyai nilai seni dan indah serta bernilai ekonomis sehingga bisa diperjualbelikan. Selain itu mampu memberikan manfaat edukatif kepada generasi muda untuk lebih mengenal beragam jenis tanaman yang tumbuh di Bali maupun daerah lain di Indonesia," kata Bupati usai membuka Kontes Bonsai Nasional Utama di Kabupaten Badung, Jumat.

Menurut dia, saat banyak pohon yang ditebang akibat alih fungsi lahan sehingga banyak jenis tanaman menjadi langka.

"Saya sangat mendukung kalangan masyarakat yang memiliki kegemaran terhadap tanaman sehingga bermunculan perkumpulan penggemar berbagai jenis tanaman yang menjawab kegelisahan akan kepunahan tersebut," ucapnya.

Dia mencontohkan, Perkumpulan Penggemar Bonsai Nasional (PPBI) serta Perkumpulan Penggemar dan Pencinta Tanaman (PPPT) yang memiliki komitmen untuk melestarikan lingkungan.

Sementara itu, Kepala Inspektorat Kabupaten Badung Wisnu Bawa Temaja selaku ketua panitia penyelenggara kegiatan tersebut mengatakan, kontes itu diikuti peserta sebanyak 563 bonsai untuk beragam kategori.(IGT)

Pewarta:

Editor : Masuki


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012