Pemerintah Kabupaten Buleleng, Bali akan meningkatkan jumlah bonus kepada para atlet yang berlaga pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-15 pada 2022.
"Besaran bonus yang akan diberikan akan ditingkatkan dari tahun-tahun sebelumnya. Ini sebagai bentuk penghargaan kepada atlet-atlet Buleleng berprestasi," kata Penjabat (Pj) Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana saat ditemui usai bertemu dengan pimpinan KONI Buleleng di ruang rapat Rumah Jabatan Bupati, Rabu.
Ia menjelaskan pada pertemuan yang telah dilakukan, dibahas kebijakan anggaran untuk KONI Buleleng. Terlebih lagi menyangkut penghargaan yang harus diberikan kepada atlet-atlet berprestasi, karena para atlet berprestasi ini sudah mengangkat nama baik Buleleng.
Oleh karena itu, terhadap atlet yang sedang berlaga dan juga sudah berprestasi, diminta tetap meningkatkan semangat membawa nama baik Buleleng. Menjaga dan menempatkan nama Buleleng di atas segalanya.
“Tetaplah berprestasi karena Pemkab Buleleng akan senantiasa memperhatikan atlet. Memberikan penghargaan dalam bentuk pemberian bonus. Sebagaimana yang telah saya sampaikan pada waktu pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XV 2022, maka bonus atlet yang berprestasi akan kita tingkatkan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya,” jelasnya.
Baca juga: KONI Bali persiapkan atlet prestasi pada Porprov 2022
Terkait dengan pembinaan prestasi (binpres), pria yang juga Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Bali ini menyebutkan penganggarannya tentu akan tetap berlanjut. Hal tersebut dikarenakan ada cabang-cabang olahraga di bawahnya. Kita juga akan penuhi anggaran tersebut.
Ke depan, Buleleng tidak hanya berada pada urutan ketiga terus dalam ajang Porprov. “Tapi kalau bisa naik ke peringkat kedua. Itu memerlukan investasi berupa pembinaan-pembinaan atlet secara konsisten. Kita juga akan mengirim atlet-atlet yang berkualitas dalam setiap ajang olahraga,” sebut Lihadnyana.
Gede Supriatna mengatakan pihak eksekutif maupun legislatif selalu mendukung kontingen Buleleng dalam mengikuti ajang olahraga seperti Porprov. Bahkan, sebagai sebuah bentuk penghargaan kepada atlet berprestasi, besaran bonus akan ditambah.
Pj Bupati Buleleng sudah menghitung anggarannya sehingga penambahan diberikan kepada atlet berprestasi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Ia selaku Ketua DPRD bersama dengan Pj Bupati dan Ketua KONI Buleleng telah membahas secara mendalam mengenai anggaran yang dibutuhkan oleh KONI.
“Dengan beberapa koreksi yang kiranya memang perlu dikoreksi. Tapi secara keseluruhan, tidak ada persoalan. Ini sudah kita sepakati bersama baik KONI maupun pak Pj Bupati. Saya juga minta teman-teman atlet Buleleng harus tetap semangat. Karena kita jamin apa yang menjadi harapan mereka terkait dengan anggaran baik bonus dan pembinaan prestasi. Akan kita terus upayakan sehingga semua bisa berjalan dengan lancar,” kata dia.
Baca juga: Ribuan atlet dari 41 cabang olahraga ikuti Porprov Bali XV
Sementara itu, Ketua KONI Buleleng Ketut Wiratmaja mengungkapkan sudah ada komitmen pemberian bonus bagi peraih medali yang bertarung pada Porprov Bali XV tahun 2022. Jumlahnya juga akan dinaikkan dari tahun-tahun sebelumnya.
Atlet juga diminta tidak lagi kendor dan sembarangan. Selain itu, anggaran untuk pembinaan dan kejuaraan pada tahun 2023 tetap diberikan serta tidak terjadi pemotongan.
“Tidak ada lagi wacana yang membias. Saya sebagai Ketua Umum KONI Buleleng sebagai jaminannya. Saya juga berpesan kepada seluruh atlet, hingga tanggal 26 November 2022, masih ada kesempatan untuk meraih medali. Small is gold. Kecil tapi jawabannya adalah medali emas,” tutupnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2022
"Besaran bonus yang akan diberikan akan ditingkatkan dari tahun-tahun sebelumnya. Ini sebagai bentuk penghargaan kepada atlet-atlet Buleleng berprestasi," kata Penjabat (Pj) Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana saat ditemui usai bertemu dengan pimpinan KONI Buleleng di ruang rapat Rumah Jabatan Bupati, Rabu.
Ia menjelaskan pada pertemuan yang telah dilakukan, dibahas kebijakan anggaran untuk KONI Buleleng. Terlebih lagi menyangkut penghargaan yang harus diberikan kepada atlet-atlet berprestasi, karena para atlet berprestasi ini sudah mengangkat nama baik Buleleng.
Oleh karena itu, terhadap atlet yang sedang berlaga dan juga sudah berprestasi, diminta tetap meningkatkan semangat membawa nama baik Buleleng. Menjaga dan menempatkan nama Buleleng di atas segalanya.
“Tetaplah berprestasi karena Pemkab Buleleng akan senantiasa memperhatikan atlet. Memberikan penghargaan dalam bentuk pemberian bonus. Sebagaimana yang telah saya sampaikan pada waktu pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XV 2022, maka bonus atlet yang berprestasi akan kita tingkatkan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya,” jelasnya.
Baca juga: KONI Bali persiapkan atlet prestasi pada Porprov 2022
Terkait dengan pembinaan prestasi (binpres), pria yang juga Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Bali ini menyebutkan penganggarannya tentu akan tetap berlanjut. Hal tersebut dikarenakan ada cabang-cabang olahraga di bawahnya. Kita juga akan penuhi anggaran tersebut.
Ke depan, Buleleng tidak hanya berada pada urutan ketiga terus dalam ajang Porprov. “Tapi kalau bisa naik ke peringkat kedua. Itu memerlukan investasi berupa pembinaan-pembinaan atlet secara konsisten. Kita juga akan mengirim atlet-atlet yang berkualitas dalam setiap ajang olahraga,” sebut Lihadnyana.
Gede Supriatna mengatakan pihak eksekutif maupun legislatif selalu mendukung kontingen Buleleng dalam mengikuti ajang olahraga seperti Porprov. Bahkan, sebagai sebuah bentuk penghargaan kepada atlet berprestasi, besaran bonus akan ditambah.
Pj Bupati Buleleng sudah menghitung anggarannya sehingga penambahan diberikan kepada atlet berprestasi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Ia selaku Ketua DPRD bersama dengan Pj Bupati dan Ketua KONI Buleleng telah membahas secara mendalam mengenai anggaran yang dibutuhkan oleh KONI.
“Dengan beberapa koreksi yang kiranya memang perlu dikoreksi. Tapi secara keseluruhan, tidak ada persoalan. Ini sudah kita sepakati bersama baik KONI maupun pak Pj Bupati. Saya juga minta teman-teman atlet Buleleng harus tetap semangat. Karena kita jamin apa yang menjadi harapan mereka terkait dengan anggaran baik bonus dan pembinaan prestasi. Akan kita terus upayakan sehingga semua bisa berjalan dengan lancar,” kata dia.
Baca juga: Ribuan atlet dari 41 cabang olahraga ikuti Porprov Bali XV
Sementara itu, Ketua KONI Buleleng Ketut Wiratmaja mengungkapkan sudah ada komitmen pemberian bonus bagi peraih medali yang bertarung pada Porprov Bali XV tahun 2022. Jumlahnya juga akan dinaikkan dari tahun-tahun sebelumnya.
Atlet juga diminta tidak lagi kendor dan sembarangan. Selain itu, anggaran untuk pembinaan dan kejuaraan pada tahun 2023 tetap diberikan serta tidak terjadi pemotongan.
“Tidak ada lagi wacana yang membias. Saya sebagai Ketua Umum KONI Buleleng sebagai jaminannya. Saya juga berpesan kepada seluruh atlet, hingga tanggal 26 November 2022, masih ada kesempatan untuk meraih medali. Small is gold. Kecil tapi jawabannya adalah medali emas,” tutupnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2022