Singaraja (Antara Bali) - Puluhan penyelam dari mancanegara menjelajahi pesona alam bawah laut Desa Penuktukan, Kabupaten Buleleng, wilayah utara Bali, Senin.
    
Kegiatan bertajuk "Penuktukan Dive Inspection" tersebut sebagai bagian dari upaya Kelompok Masyarakat Taman Segara, Desa Penuktukan, Kecamatan Tejakula, dalam mempromosikan objek wisata bawah laut yang baru dikembangkan itu.
    
Kegiatan yang diikuti para penyelam dari China dan Australia itu juga melibatkan penyelam dari Tanah Air yang didatangkan pihak Malibu Dive Lovina dan Alba Dive Tulamben.
    
"Di Penuktukan ini, para penyelam akan mendapatkan pengalaman baru di kedalaman laut lima hingga 27 meter dalam radius 250 meter," kata Ketua Kelompok Masyarakat Taman Segara, Nyoman Wartawan.
    
Menurut dia, kelompok masyarakat tersebut mengembangkan objek wisata ramah lingkungan yang dapat menarik minat wisatawan mancanegara.
    
Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana menyambut positif kegiatan yang diprakarsai oleh Kelompok Masyarakat Taman Segara. "Sumber daya alam, pesisir, dan laut kita terancam. Untuk itu, kita harus berbuat banyak dalam pelestarian lingkungan," katanya.(MDE/M038/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012