"Seperti yang kita ketahui bersama bahwa sejak pandemi COVID-19 yang melanda selama hampir dua tahun terakhir, salah satunya berdampak pada intensitas penyelenggaraan kejuaraan olahraga yang sangat minim khususnya di Bali," kata Wagub Bali dalam sambutannya.
Selama dua tahun pula kompetisi selancar internasional ini terhenti, namun kini kembali hadir seiring dengan membaiknya kondisi dan situasi pandemi di Bali, wakil gubernur yang akrab disapa Cok Ace itu menyebut kondisi ini yang membentuk rasa aman masyarakat untuk kembali berolahraga.
"Berdasarkan kondisi tersebut dan dengan dukungan pemerintah daerah, komunitas selancar lokal serta kondisi ombak di kawasan pantai Padang-padang yang memadai untuk kejuaraan bertaraf internasional, saya yakin acara ini akan berjalan dengan sukses dan lancar,” ujar Cok Ace.
Baca juga: Komunitas Putri Ombak sambut Hari Kartini dengan atraksi selancar berkebaya di Pantai Kuta
Dalam kompetisi ini setiap peselancar akan berkompetisi sebanyak dua kali dengan dua ombak terbaik dihitung untuk keseluruhan skor (20 dari 20 sebagai kemungkinan untuk mendapatkan skor tertinggi).
Selanjutnya delapan orang peselancar terbaik dengan total skor tertinggi akan masuk ke kegiatan utama, bagi peselancar dengan skor tertinggi maka akan muncul sebagai juara Rip Curl Cup Padang-padang Trials 2022.
Cok Ace menyebut kegiatan yang berlangsung sebulan dari 1-31 Agustus 2022 ini telah sesuai dengan misi Pemerintah Provinsi Bali dalam pengembangan sumber daya manusia yang berdaya saing tinggi yaitu berkualitas, berintegrasi, bermutu, profesional dan bermoral serta memiliki jati diri yang kokoh.
"Penyelenggaraan kejuaraan ini juga sejalan dengan upaya pemerintah dalam membangun Sport Tourism di Bali, dimana olahraga sebagai salah satu sarana dalam menggeliatkan kembali perekonomian masyarakat sekaligus mendukung kebangkitan pariwisata Bali," kata Wagub Cok Ace.
Baca juga: Menpora: Liga Selancar Dunia di Banyuwangi pada 26 Mei-4 Juni 2022
Kompetisi selancar internasional ini juga dinilai mampu membantu meningkatkan pariwisata Bali, Cok Ace mengatakan bahwa pertemuan antara tube riders terbaik dunia dengan talenta lokal itu akan disiarkan langsung melalui laman Rip Curl, sehingga dapat sekaligus mempromosikan destinasi pariwisata.
Melalui event Kompetisi Selancar Internasional Rip Curl Cup Padang Padang 2022 ini, wagub berharap akan muncul talenta-talenta lokal baru yang dapat bersaing dan mengharumkan nama daerah di kompetisi.
Peselancar Sumut
Sementara itu, peselancar muda asal Sumatera Barat Dylan Wilcoxen mampu tampil menawan pada ajang Rip Curl Cup Padang Padang Trial di Pantai Suluban Padang Padang Bali.
Ketua Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) Sumatera Barat Harry Algamar mengatakan keikutsertaan Surfer Rising Star PSOI Sumatera Barat itu dilakukan setelah ia menjalani pelatihan selama dua pekan di Amerika Serikat.
"Usai latihan Dylan langsung mengikuti kompetisi nasional di Bali dan hasilnya mampu tampil menawan," kata dia.
Baca juga: PON Papua - Bali borong emas ekshibisi selancar ombak lewat Ryuki Waida
Dalam event tersebut Dylan berhasil mengumpulkan total skor 10.13 dari dua ronde yang diikutinya dan hasil itu membuatnya berada di peringkat 15 dari 32 peserta yg diundang untuk kompetisi ini.
"Dylan berhasil melampaui skor peselancar dari Bali yang merupakan peraih medali emas eksebisi PON XX Papua, Ryuki Waida. Ryuki hanya mampu bertengger di peringkat ke 19 dengan skor 8.55," kata dia.
Selain itu Dylan juga mengungguli peselancar Nasional Champion 2010 dari Jawa Barat, Dede Suryana. Dede berada di peringkat ke-24 dengan membukukan skor 5.01.
"Baru-baru ini Dylan juga baru saja mendapatkan penghargaaan sebagai Best Grommet of the Year 2021 dari Sonny Award," kata dia.
Ia mengapresiasi capaian Dylan pada ajang Curl Cup Padang Padang Trial dengan mampu menunjukkan penampilan prima dan berharap kualitas dan kemapuan Dylan meningkat, sehingga bisa bersaing pada kompetisi lainnya.
“Kita berharap hasil maksimal nantinya baik tingkat nasional maupun internasional,” kata dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2022