Amlapura (Antara Bali) - Pemerintah Kabupaten Karangasem akan membangun stadion senilai Rp75 miliar yang dilengkapi dengan lintasan atletik.
    
"Untuk tahap awal pembangunan, kami sudah menganggarkan dana Rp4,5 miliar," kata Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karangasem, I Gede Ariyasa, dalam keterangan persnya yang diterima di Denpasar, Sabtu.
    
Dana yang diambilkan dari APBD Kabupaten Karangasem Tahun 2012 itu untuk pemerataan permukaan tanah dan sarana penunjang lainnya.
    
"Kebutuhan dana secara kesuluruhan yang kami laporkan dan usulkan ke pemerintah pusat senilai Rp75 miliar, termasuk untuk membangun kantor sekretariat dan gedung SMK," katanya mengenai stadion yang berdiri di atas lahan seluas delapan hektare.
    
Sementara itu, Bupati Karangasem I Wayan Geredeg berpendapat bahwa stadion sudah menjadi kebutuhan masyarakat.(*/M038/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012