Jakarta (Antara Bali) - Wakil Presiden tidak ikut "mencoblos" pada Pilkada DKI Jakarta, Rabu, tetapi memilih kunjungan kerja ke Kota Tangerang, Banten, untuk melakukan peresmian sejumlah proyek.
"Pak Wapres tidak nyoblos karena ber-KTP Yogyakarya. Jadi tetap beraktivitas," kata Yopie Hidayat, juru bicara Wapres di Jakarta, Rabu.
Yopie Hidayat menjelaskan bahwa Wapres Boediono tidak mempunyai hak pilih karena ber-KTP Sleman, Yogyakarta, sehingga memutuskan untuk tetap bekerja.
Namun, pegawai Sekretariat kantor Wakil Presiden yang akan menggunakan hak pilih Pilkada DKI tetap dapat libur.
Boediono dijadwalkan meresmikan proyek kerja sama pemerintah swasta (KPS) air minum di PT Aetra Air Minum Tangerang, selain melakukan penanaman pohon dan meninjau instalasi proyek air minum tersebut.(*/T007)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012
"Pak Wapres tidak nyoblos karena ber-KTP Yogyakarya. Jadi tetap beraktivitas," kata Yopie Hidayat, juru bicara Wapres di Jakarta, Rabu.
Yopie Hidayat menjelaskan bahwa Wapres Boediono tidak mempunyai hak pilih karena ber-KTP Sleman, Yogyakarta, sehingga memutuskan untuk tetap bekerja.
Namun, pegawai Sekretariat kantor Wakil Presiden yang akan menggunakan hak pilih Pilkada DKI tetap dapat libur.
Boediono dijadwalkan meresmikan proyek kerja sama pemerintah swasta (KPS) air minum di PT Aetra Air Minum Tangerang, selain melakukan penanaman pohon dan meninjau instalasi proyek air minum tersebut.(*/T007)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012