Kupang (Antara Bali) - Gubernur Nusa Tenggara Timur Frans Lebu Raya berharap pelaksanaan "Sail Komodo 2013" ikut mendorong percepatan pembangunan pariwisata dan perekonomian nasional maupun daerah.

"Selain itu, untuk mempromosikan pariwisata menuju destinasi dunia, pengembangan potensi dan peningkatan kunjungan turis," kata Gubernur Lebu Raya di Kupang, Jumat, terkait manfaat dari rencana pelaksanaan wisata pelayaran itu.

Menurut dia, manfaat yang diharapkan dalam pelaksanaan Sail Komodo adalah mempersiapkan NTT sebagai destinasi dunia, melestarikan potensi alam dan budaya warisan dunia di daerah ini.

"Selain mempercepat pembangunan yang dapat membuka peluang usaha, juga  memberdayakan masyarakat untuk meningkatkan ekonomi keluarga," katanya.

Kepala Dinas Kebudayaan Seni dan Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Timur Abraham Klakik mengatakan, pada Sail Komodo 2013 para peserta dari berbagai negara akan melalui dua jalur.(IGT/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012