Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kota Denpasar, Bali pada perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 akan mengusung calon wali kota I Gusti Ngurah Jaya Negara yang juga merupakan kader PDIP.

"Pada pilkada serentak atau pemilihan Wali Kota Denpasar yang diselenggarakan 23 September 2020 kami akan mengusung calon I Gusti Ngurah Jaya Negara. Saat ini Jaya Negara menjabat Wakil Wali Kota Denpasar dua periode mendampingi Wali Kota IB Rai Dharmawijaya Mantra," kata Ketua DPC Partai Gerindra Kota Denpasar Made Muliawan Arya disela peringatan HUT ke-12 Partai Gerindra, di Denpasar, Kamis.

Ia mengatakan alasan mengusung Jaya Negara karena selama menjadi Wawali Kota Denpasar berhasil dalam pembangunan di semua sektor. Karena itu Denpasar membutuhkan pemimpin yang mumpuni untuk masyarakat Denpasar saat ini.

"Artinya kami merapat ke PDIP, sebab Jaya Negara adalah kader Partai Banteng Moncong Putih," ujar Muliawan Arya yang akrab dipanggil De Gadjah.

De Gadjah yang juga Wakil DPRD Kota Denpasar mengatakan pihaknya juga sudah melaporkan ke DPD Partai Gerindra Provinsi Bali dan ke DPP di Jakarta mengenai dukungannya terhadap Jaya Negara pada Pilkada Serentak 2020.

"Kami sudah melaporkan terkait dukungan DPC Partai Gerindra untuk merapat ke calon Wali Kota Denpasar Jaya Negara. Baik DPD dan DPP Partai Gerindra sudah menyetujui. Dalam waktu dekat ini kami secara resmi akan melakukan acara deklarasi terkait dukungan Calon Wali Kota Denpasar pada Pilkada serentak 2020," ujarnya.

Sementara itu, Pengamat Sosial dan Politik Universitas Pendidikan Nasional Denpasar Dr. Nyoman Subanda mengatakan pada Pilkada serentak 2020 akan seru pertarungan antar-calon bupati/wakil bupati, serta calon wali kota dan wakil wali kota.

"Saya amati pada Pilkada serentak 2020 akan seru, karena mulai sekarang sudah ada partai politik yang menggadang-gadang calon diusung pada pesta demokrasi itu," ujarnya.

Pada Pilkada serentak 2020 di Bali diikuti enam kabupaten dan kota, yakni Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Karangasem, Bangli, Tabanan, Jembrana, Badung dan Kota Denpasar.

Pewarta: I Komang Suparta

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2020