Denpasar (Antara Bali) - Pengurus Cabang Perhimpunan Indonesia Tionghoa (Inti) Kabupaten Jembrana kini telah terbentuk, sehingga diharapkan untuk melakukan kinerja secara optimal.

"Dengan telah terbentuk dan dilantik susunan kepegurusan Inti Jembrana, optimalisasi kinerja roda organisasi agar berjalan sesuai dengan anggaran dasar dan rumah tangga (AD/ART)," kata Ketua Pengurus Daerah Inti Bali Cahaya Wirawan di Denpasar melalui siaran pers, Minggu.

Ia mengatakan, Ketua PC Inti Kabupaten Jembrana Fendy Sidharta beserta jajarannya secara resmi telah dikukuhkan dalam acara pelantikan di Denpasar pada Kamis (15/12).

Wirawan Hadi mengaku bangga dan gembira karena kini keluarga besar Inti Bali makin lengkap.

"Saat ini Inti sudah ada di tujuh kabupaten dan Kota Denpasar. Hingga saat ini kami sedang mengupayakan terbentuknya di Kabupaten Buleleng. Mudah-mudahan segera bisa terwujud," ujarnya.

Sementara Fendy Sidharta menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada segenap pihak yang telah memberi kepercayaan untuk memimpin organisasi tersebut dan mendukung hingga terbentuknya PC Inti Jembrana.

"Kami mohon dukungan dan kerja sama dari segenap pihak untuk bersama-sama dapat mengembangkan Inti di Kabupaten Jembrana," katanya.(*)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2011