PT Angkasa Pura I menegaskan bahwa beredarnya perekrutan karyawan di sejumlah pesan singkat dan media sosial adalah tidak benar atau hoax/hoaks.

“Itu hoax, kami juga telah mengumumkan melalui media sosial resmi kami,” kata Manajer Humas AP I Awaluddin kepada ANTARA d Jakarta, Selasa.

Melalui Twitter resminya, AP I menegaskan mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap jenis penipuan berkedok informasi lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan PT Angkasa Pura I (Persero).

“Seluruh proses rekrutmen PT Angkasa Pura I (Persero) diumumkan melalui website resmi perusahaan serta surat kabar nasional,” katanya.

Dalam pesan singkat terindikasi penipuan tersebut, disebutkan bahwa mengatasnamakan PT Angkasa Pura I untuk perekrutan 2019, pria dan wanita usia 22 tahun dengan pendidikan SMA, SMK, D3 dan S1, namun mencantumkan alamat email yang tidak resmi.

Baca juga: Pertamina VIII : waspadai penipuan bermodus rekrutmen
Baca juga: PLN UID Bali: waspadai rekrutmen "penipuan"
Baca juga: Penipu rekrutmen calon polisi diringkus Polsek Denpasar Selatan

Pewarta: Juwita Trisna Rahayu

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2019