Denpasar (Antara Bali) - Bali Safari & Marine Park menggelar peringatan Hari Kemerdekaan ke-66 RI dengan melibatkan beberapa ekor gajah sumatera sebagai peserta upacara tersebut.

"Pada upacara peringatan HUT RI kali ini, delapan ekor satwa bernama latin 'elephas maximus sumatranus', turut mengikuti jalannya acara," kata Astrid W Iswulandari, Media Relation Bali Safari & Marine Park melalui siaran persnya diterima ANTARA di Denpasar, Rabu.

Dia menjelaskan, keterlibatan gajah menjadi peserta upacara tersebut dilakukan untuk membuat suasana peringatan detik-detik proklamasi menjadi sedikit berbeda.

Keikutsertaan delapan hewan liar yang sudah jinak itu bukanlah untuk yang pertama kalinya. Pada 2010, gajah sebanyak itupun sudah menjadi peserta dan mengikuti upacara dengan baik.

"Namun yang sedikit ada perubahan pada pelaksanaan upacara tahun ini, adalah kostum yang para penunggang gajah kenakan berbeda dengan tahun lalu," ujarnya.

Astrid mengatakan, selama mengikuti kegiatan peringatan hari bersejarah itu, seluruh gajah sumatera tersebut tampak berbaris dengan rapih.

Pada pelaksanaan upacara itu, tambah dia, turut diundang pihak-pihak dari wilayah sekitar, seperti perwakilan dari Pemkab Gianyar, kepala desa dan aparat keamanan setempat.

Bertindak sebagai pembina upacara, Mabrio Bradley, Executive Assistant Manager Bali Safari and Marine Park, yang pagi itu menyampaikan pidato mengenai aktualisasi potensi diri secara optimal dalam upaya menjaga rasa kebersamaan dan persatuan untuk mengisi kemerdekaan.

Dalam rangka memeriahkan suasana Hari Kemerdekaan, BSMP juga menggelar Chili Festival yang sudah berlangsung sejak 7 Agustus lalu. Kegiatan ini berisikan ativitas menarik, seperti adu makan sambal.

Antusiasme pengunjung terhadap peringatan Hari Kemerdekaan di Bali Safari sangat baik. Wisatawan asing yang mayoritas berkunjung ke Bali Safari juga turut menyemarakan suasana.

Bali Safari juga turut memberikan kejutan kemerdekaan bagi warga Indonesia terutama pemilik KTP Bali untuk mendapatkan harga khusus yaitu Rp75.000 untuk pembelian paket "safari explorer".(*/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2011