Denpasar (Antaranews Bali) - Seorang pesepak bola Bali United Yabes Roni Malifani mengatakan kegiatan Asian Games tahun 2018 di Jakarta-Pelembang sebagai motivasi dan inspirasi kepada generasi muda untuk terus berjuang meraih prestasi olahraga.
     "Saya merasa bangga kegiatan ajang olahraga perkumpulan negara-negara di Asia bisa digelar di Indonesia tahun ini. Bahkan pawai api Obor Asian Games mengunjungi 50 kota di Tanah Air, salah satunya Bali," ujar Yabes Roni disela acara pawai api Obor Asian Games di Denpasar, Bali, Selasa.
     Ia mengatakan kegiatan kirab api Obor Asian Games tersebut mendapat dukungan seluruh masyarakat Indonesia, termasuk juga dukungan dari sejumlah perusahaan sebagai sponsor dalam menyukseskan ajang pertandingan olahraga empat tahunan di Asia.
     "Saya mengharapkan kepada para atlet Indonesia yang bertanding di Asian Games untuk berjuang meraih prestasi setinggi-tingginya sehingga mampu mengangkat nama baik Bangsa Indonesia dikancah internasional," ujarnya.
     Sementara itu, Direktur PT Indofood Sukses Makmur Tbk, Axton Salim mengatakan pawai Obor Asian Games adalah seremoni penting dan prosesi yang paling dinanti dalam setiap pelaksanaan kegiatan tersebut. Karena pada momentum itu semua perhatian akan tertuju kepada bangsa.
     "Kami ikut serta menyemarakan pawai obor tersebut di enam kota dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, antara lain para atlet, masyarakat, dan termasuk karyawannya yang tersebar di kota-kota yang menyelenggarakan pawai tersebut," ujarnya.
     Axton Salim lebih lanjut mengatakan dukungan dalam kegiatan ini merupakan perwujudan dari kampanye "Satukan Tekad dan Semangat Indonesia" untuk mendukung tim Indonesia dan menyukseskan pelaksanaan Asian Games 2018.
     "Para atlet yang mengikuti pawai obor ini diwakili oleh pesepakbola dari tiga klub ternama Indonesia, yakni Bali United, Arema FC dan Persib Bandung. Perwakilan dari masyarakat adalah mereka yang terpilih dari warganet yang sudah mengekspresikan dukungannya untuk tim nasional," ujarnya.
     Ia mengatakan pihaknya juga melibatkan dua pablik figur muda, yakni Sheila Dara Aisha dan Endy Arfian sebagai refresentasi generasi muda Indonesia yang inspiratif dan penuh semangat.

Pewarta: I Komang Suparta

Editor : Ni Luh Rhismawati


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2018