Negara (Antaranews Bali) - Warga Kelurahan Baler Bale Agung, Kabupaten Jembrana, Bali, I Kade Suta Antara (42), ditemukan tewas di aliran Sungai Ijogading, Kamis sore.

"Jenazah korban dilihat orang yang hendak mandi di sungai tersebut, lalu melapor kepada kepala dusun terdekat serta keluarganya," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Jembrana Ajun Komisaris Yusak Agustinus Sooai, di Negara.

Ia mengatakan, saat hendak mandi bersama tiga orang lainnya, I Gusti Ketut Agung Dika Lisa Putra melihat mayat mengambang di aliran sungai dalam posisi tengadah.

Karena mengenali mayat tersebut sebagai Suta Antara, ia bergegas memberitahu orang tua korban, sementara Lukmanul Hakim, warga lainnya yang juga hendak mandi memberitahu Kepala Dusun Pangkung Manggis, Kelurahan Baler Bale Agung.

Saat ditemukan, korban dalam keadaan telanjang, sementara pakaiannya ditemukan di pinggir sungai yang alirannya membelah Kota Negara ini.

Menurut Yusak, selain baju, di sekitar lokasi juga ditemukan sepeda motor milik korban, handphone, buku tabungan dan bukti cicilan kredit.

Ia mengungkapkan, dari pemeriksaan yang dilakukan dokter Samanta Celena dari RSU Negara, ditemukan benjolan pada bagian belakang kepala yang diduga akibat benturan benda keras. "Diduga korban terpeleset saat hendak turun ke sungai," katanya. (ed)

Pewarta: Gembong Ismadi

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2018