London (Antara Bali) - Sebuah toko cokelat yang mengkhususkan diri dalam pembuatan cokelat berukuran raksasa, Choccywoccydoodah, membuat cokelat telur Paskah mewah.

Toko coklat tersebut membuat tiga telur Paskah raksasa, yang salah satunya memiliki berat 100kg. Coklat-coklat tersebut memiliki detail gambar di dinding yang rumit.

Pabrik coklat tersebut juga membuat koleksi empat telur paskah besar. Menurut juru bicara Coccywoccydoodah, Daniel Collenette, tujuh telur tersebut dijual dengan harga 125.000 dolar AS atau sekitar Rp1,63 miliar.

Pabrik coklat yang memiliki dua toko masing-masing di London dan Brighton itu juga menjual telur Paskah raksasa tersebut secara satuan di mana telur Paskah dengan berat 100kg dijual dengan harga 31.000 dolar AS atau sekitar Rp403 juta.

Tahun lalu, koleksi tiga telur Paskah ditawarkan dengan harga 31.000 dolar AS (Rp403 juta) atau 12.000 dolar AS (Rp 156 juta) per terlur.

Toko coklat tersebut juga menjual telur Paskah dengan pilihan ukuran yang lebih kecil, termasuk satu kota yang berisi lima telur coklat Paskah berukuran seperti telur bebek, dengan harga 38 dolar As atau sekitar Rp 494 ribu, demikian ABC News. (WDY)

Penerjemah: Arindra Meodia

Pewarta:

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017