Singaraja  (Antara Bali) - Tim SAR Denpasar, Bali, terus berupaya mencari empat orang nelayan yang hilang saat melaut di wilayah perairan Pulau Menjangan, Kabupaten Buleleng, hingga saat ini belum ditemukan.

"Empat nelayan yang hilang sejak Selasa (7/2) sampai kini masih belum ditemukan keberadaannya. Diduga hilangnya nelayan akibat cuaca buruk," kata Kepala SAR Denpasar, Dicky Hamsyar, Kamis.

Ia mengatakan, terdapat 10 orang dari tim SAR Bali yang mengupayakan pencarian sedangkan dari Banyuwangi satu tim terdiri dari enam orang.

"Berdasarkan informasi sementara, keempat nelayan tersebut memang berasal dari wilayah Banyuwangi dan Madura, Jawa Timur. Bukan nelayan lokal," imbuh dia.

Ia menambahkan, tim SAR juga terus mengintesifkan pencarian di wilayah pesisir Bali Utara utamanya di wilayah Kecamatan Seririt sampai ke timur wilayah Keluraha Penarukan.

"Kami terus berupaya sebaik mungkin tetapi belum juga ada tanda-tanda baik dari korban dan perahu nelayan," kata dia.

Dicky menambahkan, ketika pencarian tidak mendapatkan hasil, SAR akan menghentikan pencarian pada hari ketujuh.

"Sesuai SOP kami akan hentikan pencarian pada hari ketujuh. Sekarang sudah memasuki hari ketiga, kami akan lakukan (pencarian) dengan semaksimal mungkin," paparnya.

Selain tim SAR, Satuan Polisi Perairan Polres Buleleng juga ikut melakukan pencarian. "Kami juga dibantu Satpolair Buleleng dan mereka sangat membantu karena memahami medan," tambahnya. (WDY)

Pewarta: Pewarta : IMB Andi Purnomo

Editor : I Made Andi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017