Jakarta (Antara Bali) - Barcelona berhasil membungkam Espanyol lima gol tanpa balas dalam pertandingan La Liga Spanyol pekan ke-37 di Stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu.

Kemenangan ini tak merubah posisi Barca di puncak klasemen sementara dengan 88 poin, yang diikuti oleh Real Madrid di posisi dua dengan 87 angka.

Lionel Messi membuka keunggulan Barcelona pada menit ke-8 melalui tendangan bebas yang membuat bola bersarang di sudut kanan atas gawang.

Luis Suarez mencetak gol kedua Barca pada menit ke-52. Menerima umpan matang dari Lionel Messi, Suarez melesakkan bola dari dalam kotak penalti yang berakhir di sudut kanan bawah gawang.

Barca menyarangkan gol ketiga pada menit ke-61 lewat gol kedua Suarez yang diciptakannya lewat sundulan jarak dekat usai menerima umpan sepak pojok Neymar.

Seperti belum puas, Barce kembali mencetak gol lewat Rafinha yang berhasil merobek gawang tim lawan dari dalam kotak penalti dan tak terjangkau kiper.

Barcelona semakin menjauh pada menit ke-83. Gol kelima ini dicetak oleh Neymar dari jarak dekat usai memaksimalkan umpan Luis Suarez, demikian UEFA.(WDY)

Penerjemah: Try Reza Essra

Pewarta:

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016