Jakarta (Antara Bali) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan kondisi ruang publik di suatu kawasan akan memengaruhi kualitas manusia dan masyarakat di kawasan tersebut.

"Saya yakin kualitas ruang publik akan memengaruhi kualitas manusia dan masyarakat di kota itu," kata Presiden dalam peringatan Hari Habitat Dunia 2015 di Istana Negara Jakarta, Selasa.

Menurut Presiden, membangun ruang publik yang berkualitas sama artinya dengan membangun manusia yang hidupnya berkualitas. "Ruang publik sangat penting, jangan sampai tiap tahun kita memperingati Hari Habitat hanya seremonial saja, harus ada yang kita lakukan," katanya.

Presiden Jokowi mengapresiasi tema Hari Habitat Dunia 2015 yaitu "Ruang Publik untuk Semua". Tema itu sangat penting dan relevan dengan persoalan yang dihadapi Indonesia. "Penyediaan ruang publik yang berkualitas sangat penting untuk masa depan kita," katanya.

Menurut Presiden, melihat kembali pada kearifan budaya bangsa, ruang publik sudah menjadi bagian dalam budaya masyarakat Indonesia. Ruang publik bukan semata-mata ruang terbuka tapi ruang budaya masyarakat, juga ruang bersama di mana seluruh warga bisa berinteraksi.

"Dulu ada alun-alun kota yang jadi tempat warga bertemu, menyampaikan ekspresinya bahkan jadi tempat rekreasi keluarga. Bahkan di desa juga ada satu tempat terbuka untuk berkumpul dan bermusyawarah," kata Presiden.

Ia menyebutkan ruang publik membutuhkan prasyarat budaya yaitu budaya kepublikan dan budaya yang mengakui adanya ruang bersama.(WDY)

Pewarta: Pewarta: Agus Salim

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015