Denpasar (Antara Bali) - Grup musik asal Bali, Nanoe Biroe segera meluncurkan album kemanusiaan mengenai kepedulian, berbagi dan menyayangi sesama manusia yang juga mendukung kegiatan Palang Merah Indonesia (PMI) dalam mendedikasikan tugasnya.

"Ini merupakan album ketujuh kami sebagai wujud dedikasi dan kecintaan antar sesama bersama PMI Provinsi Bali," ujar I Made Murdhita, vokalis grup musik Nanoe Biroe di Denpasar, Kamis.

Ia mengatakan, dalam Album Peduli, berbagi dan menyayangi itu, pihaknya mengakui juga berkolaborasi dengan lima grup musik terpilih dari kegiatan parade band yang dilaksanakan PMI Provinsi Bali sebelumnya.

Kelima grup musik yang terpilih itu yakni Dewata, Capung, Flovida, Morning Glory dan Rock in Day yang masing-masing menyanyikan satu lagu dalam album itu, sedangkan nanoe Biroe mempersembahkan tigu lagu dalam album tersebut.

Untuk "grand launching" album tersebut mengambil tema "Bali Humanity Event 2015", yang dibuka pada Minggu (31/5) nanti, sebagai rangkaian acara memperingati Hari PMI, Bulan Sabit Merah se-Dunia, dan Peringatan Hari Donor Darah se-Dunia yang sudah berlangsung.

Humas UDD PMI Bali, Ni Made Aprini Megawat menambahkan dalam acara terebut juga dilakukan kegiatan jalan sehat bersama, "coaching clinic" PMI (HIV dan AIDS, Kebencanaan, Donor Darah dan Pertolongan Pertama). (ADT)

Pewarta: Oleh I Made Surya

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015