Denpasar (Antara Bali) - Objek wisata yang tersebar di Kabupaten Tabanan, Bali kecipratan wisatawan dalam dan luar negeri terbanyak, jika dibandingkan dengan kabupaten/kota lainnya di Pulau Dewata.

"Tabanan dengan Pura kuno Tanah Lot yang memadukan budaya dan keindahan alam dengan deburan ombak pantainya menyedot turis terbanyak," kata Made Sudiana seorang pemandu wisata di Denpasar, Kamis.

Dinas Pariwisata Provinsi Bali mencatat, objek wisata yang kecipratan kunjungan turis asing dan nusantara terbanyak adalah kabupaten Tabanan dengan 4.763.558 orang selama 2014 dari 11.687.467 wisatawan dalam dan luar negeri yang tercatat di lokasi wisata di Bali.

Turis yang melaksanakan perjalanan wisata di daerah Tabanan tersebut sebagian besar adalah pelancong luar negeri yakni sebanyak 2.772.796 orang dan sisanya sebanyak 1.990.762 orang adalah pelancong dalam negeri.

Menyusul kabupaten Gianyar yang memiliki sekitar 23 objek wisata dikunjungi sebanyak 1.921.819 orang selama 2014, dan ditempat ketiga bjek wisata yang ada di Kabupaten Badung sebanyak 1.551.954 orang.

Sudiana mengatakan, Pura kuno Tanah Lot di Kabupaten Tabanan, 15 Km barat daya Denpasar, letaknya "bertengger" di atas batu karang Pantai Beraban, merupakan lokasi wisata terfavorit di Bali baik itu oleh turis luar dan dalam negeri. "Wisatawan asing yang melakukan perjalanan wisata di Pulau Dewata, masih sering meminta supaya bisa diantarkan ke lokasi wisata Tanah Lot, supaya bisa menyaksikan bangunan suci sekaligus matahari terbenam," tutur Pemandu wisata ini. (WDY)

Pewarta: Oleh I Ketut Sutika

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015