Pupuan (Antara) - PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk pengelola jaringan ritel Alfamart mengadakan posyandu di Kantor Desa Pupuan, Tabanan, dengan memberikan makanan tambahan sehat kepada balita di wilayah tersebut, Senin (26/1). Kegiatan itu dilaksanakan dalam memperingati hari gizi nasional yang jatuh pada 25 Januari.

Deputy Branch Manager Alfamart Bali Andri Wijaya mengatakan, pihaknya rutin dalam melakukan kegiatan seperti ini. "Posyandu merupakan salah satu program rutin yang dijalankan kami. Tujuannya jelas, memberikan pelayanan kesehatan kepada anak-anak Balita di sekitar toko," ucapnya.

Andri menambahkan, penyelenggaraan  kegiatan tersebut merupakan yang pertama kalinya, namun disambut secara antusias oleh masyarakat sekitar. Terbukti sekitar 150 balita mengikuti kegiatan yang didukung juga oleh Vidoran Smart, Bebelac dan Nestle Cerelac.

Para balita dan orang tuanya sejak pagi hari memadati kantor desa yang letaknya tidak jauh dengan toko. Sama seperti posyandu pada umumnya, kegiatan menimbang berat badan, mengukur tinggi badan, hingga lingkar kepala pun dilakukan.

Selain mendapatkan pemeriksaan kesehatan, para balita itu juga mendapatkan makanan tambahan. Para balita mendapatkan paket bingkisan berupa susu dari Vidoran Smart dan bubur Cerelac.
 
"Ibu memiliki peran sentral dalam menjaga buah hatinya melalui asupan makanan bergizi. Posyandu kali ini memberikan informasi akan hal tersebut. Posyandu menjadi sarana pembinaan menuju hidup sehat," kata Andri

Andri berharap kegiatan seperti dapat dilaksanakan secara berkala di lokasi yang berbeda dan apa yang dilakukan ini dapat diterima dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

Sementara itu, Kepala Desa Pupuan I Gede Susana SH, mengucapkan banyak terima kasih telah
dilaksanakannya program tersebut di wilayahnya. “Kami sangat berterima kasih dan berharap kegiatan seperti tidak terbatas saat ini saja. Selain itu berbagai pelaku usaha dapat menjalin kerja sama dengan kami guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah ini," ucapnya

Kegiatan posyandu merupakan program sosial yang dilaksnakan untuk meningkatkan peran Alfamart sebagai Toko Komunitas, serta bentuk community service atau pengabdian ke masyarakat.

Pada kesempatan itu, orang tua balita peserta posyandu dimanjakan juga dengan berbagai hadiah doorprice menarik dari Bebelac berupa peralatan masak Maxim bagi 10 orang yang beruntung. Doorprice tersebut terbagi dua kategori bagi peserta umum dan pembeli produk Bebelac tertentu. (ADV/WRA)

Pewarta: Oleh Wira Suryantala

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015