Denpasar  (Antara Bali) - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Bali terus menunjukkan perkembangan positif, sepanjang 2013 hingga Agustus mencapai 2,1 juta orang, naik 11.55 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya.

Data Dinas Pariwista Provinsi Bali, Senin, menunjukkan persentase pertumbuhan tertinggi jumlah kunjungan wisman periode delapan bulan I-2013 adalah dari Taiwan yang mencapai 27,30 persen dari 66.512 menjadi 84.669 orang, kemudian asal China naik 23,59 persen dari 214.013 menjadi 264.494 orang.

Sementara di urutan ketiga adalah kedatangan wisatawan Jepang bertambah 14,19 persen dari 122.299 menjadi 139.652 orang sedangkan jumlah turis Australia melorot 0,64 persen dari sebanyak 534.304 menjadi 530.661 orang namun jumlahnya tetap tertinggi.

Kedatangan turis asing ke Bali sebagian besar dipengaruhi oleh kian banyaknya wisman asal Negara Asia Pasifik, Eropa, Amerika Serikat, dan di antara 16 pasar utama yang ditargetkan. Wisman asal Australia masih yang terbanyak yakni 25,28 persen dari seluruh wisman ke Bali.

Pascamusibah tsunami Maret 2011, wisatawan asal Jepang yang datang berlibur ke Bali melorot terus, namun dalam periode Januari hingga Agustus 2013, jumlahnya menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan.

Prestasi itu semua berkat kerja keras komponen pariwisata bersama Pemerintah Provinsi Bali yang tetap gencar melakukan promosi ke kantong-kantong pariwisata dunia termasuk di negeri matahari terbit itu, kata pengamat pariwisata setempat Tjok Gede Agung. (WRA) 

Pewarta: Oleh I Ketut Sutika

Editor : I Gede Wira Suryantala


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013