Denpasar (Antara Bali) - Agustinus Satmoko Tody melalui karya fotonya berjudul "Gusti Beok" berhasil memenangkan "Grand Prize Trofi Cilinaya" pada malam penganugerahan Bali International Photo Awards (BIP Awards) 2013.

"Ini merupakan peraih Trofi Cilinaya pertama yang dirancang khusus dari pengembangan logo Perhimpunan Fotografer Bali (PFB)," Kata Ketua Panitia Lomba, Andi Sucirta di Denpasar, Jumat.

Andi Sucirta juga mengatakan, foto "Gusti Beok" tersebut berhasil menyisihkan 1.166 karya foto dari 246 peserta.

Juara "Grand Prize" tersebut disusul oleh Tommas Titus Kurniawan yang berhasil keluar sebagai juara pertama dalam lomba itu.

Karya foto berjudul Praying Tiny Dancers yang keluar sebagai juara pertama itu disusul Juara II diraih AA Gde Agung Parameswara dengan judul foto "Odissi", dan Juara III I Putu Sukmana Githa dengan karya foto "Dalang Cilik".

Kategori Penghargaan juga diraih Agustinus Satmoko Tody dengan judul karya foto "Meledek" dan "Tari Piring", Ida Bagus Krisna Wirajaya judul foto "Blessing", Nyoman Martawan judul foto "Menambahkan Roh" dan "Kemesraan".

Selain itu I Putu Dwi Prasetya Tirta dengan karya "Kembali setelah Hujan", Diyah Lenny Oktora Maharani (Peluh Bercucuran), M Abu Hasan ( Dua Sisi), Made Yudistira (Berinteraksi Langsung) dan Ngurah Pramana ( tari Legong Dari Negeri Sakura).

Sedangkan foto favorit berdasarkan vote di website diraih oleh Made Yudistira judul "Legong Dalam Siluet".

Andi Sucirta yang juga tim juri menambahkan, rangkaian Bali Photo Awards 2013 berlangsung sejak bulan Juni lalu tema lomba Pesta Kesenian Bali (PKB) 2013.

Peserta terbuka untuk umum dengan mekanisme pengiriman karya foto secara online hingga penutupan peserta menerima 1.167 karya foto dari 247 peserta. (*/ADT)

Pewarta: Oleh I Ketut Sutika

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013