Jakarta (Antara Bali) - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggelar lomba dan pameran foto Indonesia 2013 yang memperebutkan piala Presiden RI berhadiah total Rp282,5 juta untuk berbagai kategori, yakni pelajar, mahasiswa, dan umum.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Mari Elka Pangestu dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa mengatakan lomba bertema "Indonesia di Hatiku" itu digelar sebagai bagian dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun RI.

"Karya foto adalah media yang baik untuk melihat potensi dan kekayaan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia," katanya.

Lomba foto yang digagas oleh Presiden Soesilo Bambang Yudhoyono itu memperebutkan piala serta piagam penghargaan Presiden RI dan hadiah total Rp282,5 juta, di antaranya terinci Rp30 juta untuk kategori pelajar, Rp40 juta untuk kategori mahasiswa, dan Rp50 juta untuk kategori umum, menjadikan lomba foto itu menjadi salah satu yang terbesar di Indonesia.

Ia mengatakan, lomba foto itu diharapkan mampu meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap karya fotografi sekaligus memberikan ruang bagi talenta kreatif muda untuk mengekspresikan rasa cinta dan bangsa terhadap Indonesia.

Mari Elka Pangestu menambahkan, melalui ajang tersebut pihaknya berupaya agar insan kreatif di seluruh provinsi di Tanah Air bisa menceritakan dan mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif yang ada di daerah asalnya melalui karya foto. (LHS)

Pewarta: Oleh Hanni Sofia

Editor : Ni Luh Rhismawati


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013