Rio de Janeiro (Antara Bali) - Gol saat pertandingan tinggal menyisakan 12 menit dari Mario Balotelli mengunci kemenangan 2-1 bagi Italia atas Meksiko di Stadion Maracana pada Minggu, pada pertandingan pembuka mereka di Piala Konfederasi Grup A.
Balotelli mencetak gol dari jarak dekat pada menit ke-78 untuk memberi kemenangan berharga pada Italia, ketika mereka bergabung dengan Brazil yang sama-sama mengumpulkan tiga angka menyusul kemenangan 3-0 tuan rumah atas Jepang di Brasilia pada Sabtu.
Ini hasil yang menggembirakan bagi pelatih Italia Cesare Prandelli, meski ia mengeluarkan kata-kata tegas kepada Balotelli setelah sang pemain membuka kausnya untuk merayakan gol, kartu kuning yang tidak perlu diterima hanya sepuluh hari setelah diusir keluar lapangan di pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Republik Ceko.
"Mario perlu berhenti membuka kausnya setelah mencetak gol," kata sang pelatih.
"Mendapatkan kartu-kartu kuning memalukan bukan ide yang bagus pada turnamen sulit seperti ini," tambah Prandelli, yang setelah insiden Ceko telah berkata kepada penyerang itu bahwa tindakan tidak dewasa merupakan "masalah pribadinya dan ia seharunya belajar mengatasinya."
Tetapi Prandelli memberi pujian kepada pencetak gol lainnya Andrea Pirlo, yang merayakan 100 kali penampilan untuk "Azzurri" dengan tendangan bebas mengagumkan untuk mencetak gol pembuka. (Antara/AFP/ADT)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013
Balotelli mencetak gol dari jarak dekat pada menit ke-78 untuk memberi kemenangan berharga pada Italia, ketika mereka bergabung dengan Brazil yang sama-sama mengumpulkan tiga angka menyusul kemenangan 3-0 tuan rumah atas Jepang di Brasilia pada Sabtu.
Ini hasil yang menggembirakan bagi pelatih Italia Cesare Prandelli, meski ia mengeluarkan kata-kata tegas kepada Balotelli setelah sang pemain membuka kausnya untuk merayakan gol, kartu kuning yang tidak perlu diterima hanya sepuluh hari setelah diusir keluar lapangan di pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Republik Ceko.
"Mario perlu berhenti membuka kausnya setelah mencetak gol," kata sang pelatih.
"Mendapatkan kartu-kartu kuning memalukan bukan ide yang bagus pada turnamen sulit seperti ini," tambah Prandelli, yang setelah insiden Ceko telah berkata kepada penyerang itu bahwa tindakan tidak dewasa merupakan "masalah pribadinya dan ia seharunya belajar mengatasinya."
Tetapi Prandelli memberi pujian kepada pencetak gol lainnya Andrea Pirlo, yang merayakan 100 kali penampilan untuk "Azzurri" dengan tendangan bebas mengagumkan untuk mencetak gol pembuka. (Antara/AFP/ADT)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013