Denpasar (Antara Bali) - Avilla Hospitality memperkenalkan LOFT Legian Hotel, Kuta, Kabupaten Badung, sarana akomodasi berbudget rendah dengan mengusung konsep urban lifestyle kepada biro perjalanan wisata.

"Hotel ini menawarkan kombinasi unik dari segi konsep bangunan dan pelayanannya," kata I GAN Darma Suyasa, Corporate General Manager of Avilla Hospitality, sebelum acara tersebut, Jumat.

Kegiatan itu bertujuan mengenalkan secara lengkap berbagai fasilitas yang dimiliki sarana akomodasi wisata baru yang terletak di Jalan Melasti, sebagai kawasan paling populer untuk dikunjungi di Pulau Dewata.

Menurut dia, karena berada di kawasan terkenal maka pihaknya optimistis jika hotel tersebut akan menjadi tempat alternatif bagi wisatawan yang menginginkan akomodasi dengan suasana segar, sederhana dan bersih.

"Selain itu letaknya yang strategis sehingga para pelancong dapat dengan mudah menuju ke berbagai tempat, dari objek wisata pantai, toko suvenir sampai ke tempat hiburan malam di kawasan Legian," ujarnya.

 Dia menjelaskan, hotel tersebut berkapasitas 50 kamar dengan dua jenis tipe yakni, superior dan deluxe. Kamar superior berukuran 20 meter persegi sedangkan deluxe 23 m2.

Hotel tersebut juga dilengkapi "coffee corner" bekerja sama dengan salah satu merek kopi ternama yaitu Coffee Bean and Tea Leaf, yang menghadirkan pengalaman menikmati kopi dan teh dengan tempat duduk nyaman.
    
Untuk bulan ini pihaknya menawarkan harga spesial Rp399 ribu nett per malam, dan dapatkan diskon 50 persen pada malam ketiga. Penawaran ini sudah termasuk satu kali airport transfer. (IGT/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013