Singaraja (Antara Bali) - Masyarakat Kabupaten Buleleng menggelar aksi mendukung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam menghadapi institusi Polri.
    
Aksi yang berlangsung lancar tersebut digelar di gedung DPRD Kabupaten Buleleng dan Polres setempat di Singaraja, Senin.
    
Kelompok massa yang menamakan dirinya Komponen Masyarakat Buleleng mendatangi gedung DPRD untuk menyampaikan aspirasi mendukung KPK dalam upaya memberantas korupsi.
    
Koordinator Komponen Masyarakat Buleleng Gede Suardana juga menolak revisi Undang-Undang tentang KPK. "Kami menolak dengan tegas segala upaya yang bertujuan memperlemah KPK terutama menyangkut kewenangan KPK dan mendukung penuh upaya KPK memberantas tindak pidana korupsi tanpa pandang bulu termasuk kasus korupsi Simulator SIM yang melibatkan petinggi Polri," katanya.
    
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Dharma Widjaya berjanji akan meneruskan aspirasi masyarakat tersebut sesuai mekanisme yang ada.
    
Sementara itu, massa yang tergabung dalam Gema Nusantara (Genus) mendatangi Mapolres Buleleng untuk mendukung Polri dalam mengusut kasus pembunuhan tersangka pencurian sarang burung walet di Bengkulu yang melibatkan salah satu penyidik KPK, Kompol Novel Baswedan.(MDE/M038/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012