Bantaeng, Sulsel (Antara Bali) - Tim penilai lomba Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) Provinsi Sulawesi Selatan terpikat produk es krim yang terbuat dari labu.

Es krim berwarna kuning telur yang dibuat ibu-ibu di Desa Pa'bentengang Kabupaten Bantaeng, Sulsel, tersebut terasa enak. "Rasanya enak, bagus. Ini bisa dipasarkan kepada masyarakat," kata H Busri, salah seorang tim penilai lomba P2WKSS Sulsel di Bantaeng, Sabtu.

Menurut tim utusan Dinas Perindag Provinsi Sulsel itu, bila ibu-ibu di Desa Pa'bentengan ingin menjual es krim labu, terlebih dahulu harus menghitung biaya produksi hingga ke pasar.

Selain itu, produksi es krimnya juga masih perlu lebih halus dan memperhatikan potensi bahan baku agar tidak kesulitan, ujar Busri seraya menambahkan, dengan mengetahui biaya produksi harga pasar juga bisa ditentukan.(*/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012