Denpasar (Antara Bali) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Bali memiliki cara unik untuk mengampanyekan Ketua Umum Aburizal Bakrie yang akrab dipanggil Ical untuk menjadi kandidat Presiden RI 2014 dengan cara kemasan air mineral diisi fotonya.

"Cara kampanye seperti itu akan lebih efektif dan akan lebih cepat dikenal oleh rakyat pemilih," kata Nyoman Widastra, seorang kader partai di Denpasar, Jumat.

Menurut dia, selama ini kampanye untuk kandidat biasanya monoton menggunakan baliho, spanduk atau di ruangan dengan cara dialog.

"Cara-cara itu terkesan konvensional, namun dengan cara menggunakan media kemasan air minum tentu akan lebih efektif," katanya.

Ia mengatakan, dalam botol kemasan ukuran 330 milimeter itu, tertulis jelas Aburizal Bakrie for Presiden lengkap dengan foto Aburizal yang mengepalkan tangan kanan dan menggunakan jas kebesaran Partai Golkar.

Widastra, pemilik CV Prabu Tirta Gunung, yang mengkemas air mineral itu menegaskan jika ia baru memproduksi air mineral dengan logo khusus Aburizal itu sebanyak 500 botol.

Air kemasan khusus itu dibuat untuk menyambut kedatangan Aburizal Bakrie di Pulau Dewata, saat membuka rapat teknis pemenangan pemilu wilayah Bali, NTB dan NTT, pada 3-4 Juni 2012.(LHS)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012