Denpasar (Antara Bali) - Pemerintah Provinsi dan DPRD Bali telah mengalokasikan dana untuk pembangunan rumah sakit berstandar internasional dalam APBD 2012.

"Nama rumah sakit tersebut adalah Rumah Sakit Provinsi Bali. Total pembangunan rumah sakit itu sebesar Rp199 miliar," kata Bendahara Komisi IV DPRD Bali Wayan Rawan Atmaja di Denpasar, Senin.

Seusai rapat dengan Dinas Kesehatan Provinsi Bali, ia mengatakan, di APBD 2012 sudah dianggarkan sebesar Rp116,4 miliar untuk pembangunan fisik.

Ia mengatakan, rencananya rumah sakit tersebut sudah beroperasi pada 2013. Dalam proyek "multiyears" itu akan ada sekitar 200 tempat tidur.

"Rumah sakit milik Pemprov Bali itu nantinya akan mengunggulkan pelayanan jantung dan stroke," katanya.(LHS/IGT/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012