Panitia penyelenggara melaksanakan undian untuk pertandingan Piala Davis 2019 Grup II zona Asia/Oceania antara Indonesia melawan Selandia Baru di Stadion Tenis GBK, Senayan, Jakarta, Jumat.

Dari hasil undian yang dihadiri seluruh petenis dari kedua tim, perjuangan Indonesia akan dimulai oleh penampilan petenis muda Mochamad Rifqy Fitriadi menghadapi Ajeet Rai pada hari pertama sebagai pertandingan pembuka.

Pertandingan berikutnya menampilkan pertarungan antara petenis senior Indonesia David Susanto melawan Rheet Purcel.

Baca juga: Naomi Osaka umumkan perpisahan dengan pelatih

Hari kedua pertandingan akan menyajikan laga partai ganda antara pasangan Ari Fahrezi/Anthony Susanto dari Indonesia melawan Marcus Daniel/Michael Venus.

Laga berikutnya mempertemukan David melawan Ajeet Rai, sedangkan pertandingan terakhir akan mengadu Rifqy melawan Rheet Purcel.

Pertandingan Piala Davis Grup 2 zona Asia/Oceania antara Indonesia melawan Selandia Baru akan berlangsung pada Sabtu dan Minggu (14-15 September) di Stadion Tenis GBK, Jakarta.

Baca juga: Petenis Medvedev merendah disebut calon juara

Berikut hasil undian pertandingan Piala Davis Grup 2 zona Asia/Oseania antara Indonesia melawan Selandia Baru:

Hari pertama (14 September)
Mochammad Rifqy Fitriadi vs Ajeet Rai

David Susanto vs Rheet Purcel

Hari kedua (15 September)
Ari Fahrezi/Anthony Susanto vs Marcus Daniel/Michael Venus

David Susanto vs Ajeet Rai

Mochammad Rifqy Fitriadi vs Rheet Purcel

Pewarta: A Rauf Andar Adipati

Editor : I Komang Suparta


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2019