Situbondo (Antaranews Bali) - Gempa bumi bermagnitudo 6,4 Skala Richter terjadi di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Kamis dini hari yang membuat warga berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

Berdasarkan informasi dari keterangan akun Twitter  BMKG, telah terjadi gempa bumi dengan parameter sementara kekuatan gempa 6,4 SR terjadi 11 Oktober 2018, pukul 01.44 WIB pada Lintang 7.42 LS, Bujur 114.47 BT kedalaman 10 KM dan lokasi di Selat Bali.

Titik pusat gempa bumi 61 km timur laut Situbondo, Jawa Timur, 83 KM Tenggara Sumenep, Jatim, 87 KM timur laut Kabupaten Bondowoso, 161 KM barat laut Denpasar, Bali, dan 860 KM tenggara Jakarta dan gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami.

Hingga pukul 03.00 WIB, sejumlah warga di lingkungan Paaraman Selatan, Kelurahan Dawuhan, Kecamatan Kota Situbondo, yang khawatir terjadi gempa bumi susulan memilih tidur di depan rumah.

Informasi dihimpun, sejauh ini belum ada laporan kerusakan rumah akibat gempa   berkekuatan 6,4 SR itu. (WDY)

Pewarta: Novi Husdinariyanto dan Zumrotun Solichah

Editor : I Komang Suparta


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2018