Denpasar (Antaranews Bali) - Pemerintah Kota Denpasar, Bali, terus meningkatkan sumber daya manusia dengan melakukan berbagai pelatihan untuk menghadapi persaingan global.

"Berbagai terobosan telah dilakukan dalam mempersiapkan sumber daya manusia (SDM), sehingga warga masyarakat Kota Denpasar mampu bersaing di berbagai bidang menghadapi tantangan era global," ujar Penjabat Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara seusai upacara peringatan HUT ke-230 Kota Denpasar di Lapangan Niti Praja Lumintang, Bali, Selasa.

Ia mengatakan selain mempersiapkan sumber daya manusia yang andal, pemkot juga terus mendorong warga masyarakat untuk melakukan langkah-langkah kreatif dan inovatif dalam bidang ekonomi.

"Langkah tersebut juga kami harapkan dapat meningkatkan taraf hidup warga masyarakat perkotaan yang lebih baik dan maju," ujarnya.

Begitu juga dalam bidang seni budaya, kata dia, dengan pembinaan terhadap "sekaa" atau kelompok kesenian di masing-masing banjar di Denpasar diharapkan dapat mendukung kunjungan wisatawan.

"Denpasar sebagai Ibu Kota Provinsi Bali sangat berperan penting dan menjadi ujung tombak dalam mendukung program-program pemerintah, termasuk juga mendukung perkembangan sektor pariwisata yang menjadi andalan warga Pulau Dewata," ucapnya.

Ia mengatakan kemajuan sektor pariwisata Bali harus mendapat dukungan dari semua pihak, termasuk juga kesiapan berbagai bidang penunjang lainnya. Untuk itu Pemkot Denpasar juga sudah mempersiapkan semuanya, sehingga menjadi daya tarik para wisatawan ke Bali.

"Kota Denpasar banyak memiliki objek wisata, termasuk juga fasilitas penginapan para turis. karena itu kami senantiasa melakukan pembinaan dan pelestarian seni budaya tersebut, sehingga menjadi daya tarik para pelancong tersebut," katanya.

Jaya Negara lebih lanjut mengatakan melalui kota pusaka tersebut, maka situs-situs bersejarah yang dijadikan ikon dalam pariwisata terus ditata dan dijaga keasriannya.

"Kota Denpasar menjadi salah satu kota pusaka, karena itu situs budaya yang ada sudah dilakukan pelestarian dan dijaga keasriannya, sehingga wisatawan pun semakin tertarik untuk mengunjungi Denpasar," katanya. (adt)


RUNDOWN HUT KOTA DENPASAR
Kawasan Lapangan Kota Lumintang
27 Februari – 3 Maret 2018


27 Februari 2018 :
                17.00 -19.00  Acara Kesenian oleh Dinas Kebudayaan
                19.00-20.00   Acara Bali Kumara oleh bagian perekonomian
                20.00-22.00   Acara Bondres Celekontong Mas oleh Dinas Catatan Sipil

28 Februari 2018 :
                  14.00-15.00 Acara Digital Art 4D “Anti Bullying” Lysit Art
                  17.00-18.00 Acara Dance & Musik tradisional by SMPN 4 Dps
                  18.00-19.00 Acara Lawak KPU
                   19.00-20.00 Acara Lawak by Ayu Maenah dkk
                  20.00-22.00 Acara Wayang inovatif

1 Maret 2018 :
                  14.00-15.00 Acara Digital Art 4D “Anti Bullying” Lysit Art
                  16.00-17.30 Acara Tari tradisional by SMPN 2 Dps
                  17.30-19.30 Acara Kesenian
                  19.30-20.00 Acara Skaeng
                   20.00-22.00 Acara Bondres sanggar Kominfo

2 Maret 2018  :
                14.00-19.00 Acara Fashion show Asbest
                19.00-19.15 Acara Akustik Delsa
                19.15-19.30 Acara Putu Nayika Sari Putri
                19.30-19.45 Acara Putu Nadia Navia
                19.45-20.00 Acara Mang Boemi
                20.00-22.00 Acara Bondres Canging Mas

3 Maret 2018  :
                18.00-18.30 Acara Irama Paraja Band
                18.30-19.00 Acara RS Wangaya Band
                19.00-19.30 Acara Amorsa
                19.30-20.00 Acara Dunky Band
                20.00-20.30 Acara Pemuda harapan kita
                20.30-21.00 Acara Audi nd backstage band
                21.00-22.00 Acara Kis Band

Pewarta: I Komang Suparta

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2018