Rejang Lebong (ANTARA) - Pejabat Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyatakan para calon jamaah haji (CJH) daerah itu tergabung dalam embarkasi induk di Padang, Sumatera Barat.

Kepala Seksi Pelayanan Haji dan Umrah Kemenag Rejang Lebong, Ahmad Hafizudin saat dihubungi Rejang Lebong, Minggu mengatakan, kalangan CJH setempat nantinya akan tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 8 dan 12 embarkasi Padang.

"Rombongan CJH ini berangkat dari Rejang Lebong menuju asrama haji di Kota Bengkulu, kemudian dari Bandara Fatmawati Bengkulu terbang ke Bandara Internasional Minangkau di Padang, untuk transit dan berganti pesawat sebelum berangkat menuju Madinah," ujar dia.

Baca juga: Wapres JK lepas jamaah haji kloter pertama DKI

Rombongan CJH asal Rejang Lebong ini saat masuk asrama haji di Bengkulu tambah dia, akan menjalani pemeriksaan kesehatan ulang di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Klas III Bengkulu, sebelum berangkat menuju Padang.

Dijelaskan dia, CJH asal Kabupaten Rejang Lebong yang akan berangkat haji tahun ini sebanyak 276 orang, dengan rincian 234 orang tergabung dalam kloter 8, bergabung dengan CJH Kabupaten Bengkulu Selatan dan Kota Bengkulu, dengan jumlahnya keseluruhan sebanyak 393 orang.

Baca juga: Gubernur Sumsel bekali jamaah haji uang saku

Sedangkan 42 orang lainnya tergabung dalam kloter 12 embarkasi Padang, bergabung dengan CJH tambahan dari 10 kabupaten/kota se Provinsi Bengkulu.

Untuk pemberangkatan 234 CJH kloter 8 ini tambah dia, menggunakan bus yang telah disiapkan Pemkab Rejang Lebong dan akan dilepas Bupati Rejang Lebong dari Masjid Agung Baitul Makmur Rejang Lebong, Sabtu (13/7) setelah shalat shubuh menuju asrama haji Bengkulu, selanjutnya pukul 22.45 WIB dari Bandara Fatmawati Bengkulu bertolak ke Bandara Minangkabau, Padang dan melanjutkan perjalanan menuju Madinah.

Baca juga: Sakit parah dan wafat, dua calhaj Cianjur tak jadi ke Tanah Suci

Sedangkan 42 jamaah lainnya yang tergabung dalam kloter 12, akan berangkat dari Rejang Lebong pada Selasa (16/7) setelah shalat Shubuh menuju asrama haji Bengkulu, kemudian Rabu dini hari (17/7) sekitar pukul 00.10 WIB bertolak dari Bandara Fatmawati Bengkulu menuju Bandara Minangkabau, dan selanjutnya berangkat ke Madinah.

Pewarta: Nur Muhamad
Editor: Heru Dwi Suryatmojo
Copyright © ANTARA 2019