Kolombo (ANTARA) - Baku tembak antara pasukan keamanan dan sekelompok pria meletus di Sri Lanka timur, saat berlangsung operasi pencarian dan penjagaan terkait serangan Minggu Paskah, kata juru bicara militer.

Baku tembak terjadi di Kota Ampara Sainthamaruthu dekat Batticaloa. Juru bicara mengungkapkan terdapat sebuah ledakan di daerah tersebut dan saat tentara hendak menyelidiki, mereka langsung diberondong peluru.

Belum ada laporan mengenai korban jiwa.

Sejak terjadi serentetan pengeboman bunuh diri di sejumlah gereja dan hotel mewah, kepolisian Sri Lanka menggelar penggerebekan di seluruh penjuru negeri guna mendapatkan informasi lebih lanjut tentang pelaku dan pendukung mereka.

Kelompok ISIS mengaku bertanggungjawab atas peristiwa yang menewaskan lebih dari 250 orang dan melukai sekitar 500 orang lainnya.

Sumber: Reuters
Baca juga: Warga Sri Lanka diimbau hindari masjid, gereja khawatir serangan baru
Baca juga: Kisah keluarga kaya pelaku serangan bom Sri Lanka
Baca juga: Presiden Sri Langka minta kepala kepolisian dan menhan mundur
Baca juga: Tiga anak miliarder Denmark tewas dalam serangan Sri Lanka

Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Maria D Andriana
Copyright © ANTARA 2019